Tulisan

  • Kepala Sekolah SDN Pesantren 2014-Sekarang
  • Drumband
  • Paduan Suara
  • Pianika

Jumat, 10 Juni 2016

Hukum Berzina


Q.S An-Nuur 24: Ayat 2

 الزانية والزاني فاجلدوا كل واحد منهما مئة جلدة ولا تأخذكم بهما رأفة في دين الله إن كنتم تؤمنون بالله واليوم الآخر وليشهد عذابهما طائفة من المؤمنين
Artinya:
Perempuan yang berzina dan laki-laki yang berzina, maka deralah tiap-tiap seorang dari keduanya seratus kali dera, dan janganlah belas kasihan kepada keduanya mencegah kamu untuk (menjalankan) agama Allah, jika kamu beriman kepada Allah, dan hari akhirat, dan hendaklah (pelaksanaan) hukuman mereka disaksikan oleh sekumpulan dari orang-orang yang beriman.


Agar tidak terjerumus dalam zina

1. Menutup Aurat atau Anggota tubuh

Jangan memperlihatkan aurat kepada orang lain yang bukan muhrim-nya, terutama kepada lawan jenis agar tidak membangkitkan nafsu birahi serta tidak menimbulkan fitnah. 
Jangan berpakaian ketat, transparan dan kelihatan lekuk tubuhnya.

a. Aurat laki-laki, anggota tubuh antara pusar sampai lutut.
b. Aurat perempuan, seluruh anggota tubuh kecuali muka & telapak tangan.

"Katakanlah kepada wanita yang beriman: "Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan memelihara kemaluannya, dan janganlah mereka menampakkan perhiasannya, kecuali yang (biasa) nampak daripadanya. Dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung ke dadanya, dan janganlah menampakkan perhiasannya, kecuali kepada suami mereka, atau ayah mereka, atau ayah suami mereka, atau putra-putra mereka, atau putra-putra suami mereka, atau saudara-saudara laki-laki mereka, atau putra-putra saudara laki-laki mereka, atau putra-putra saudara perempuan mereka, atau wanita-wanita Islam, atau budak-budak yang mereka miliki, atau pelayan-pelayan laki-laki yang tidak mempunyai keinginan (terhadap wanita) atau anak-anak yang belum mengerti tentang aurat wanita. Dan janganlah mereka memukulkan kakinya agar diketahui perhiasan yang mereka sembunyikan. Dan bertobatlah kamu sekalian kepada Allah, hai orang-orang yang beriman supaya kamu beruntung." (QS. An Nuur [24] : 31)

2. Menjauhi Perbuatan Zina Dalam pergaulan dengan lawan jenis.

" Dan janganlah kamu mendekati zina; sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji dan suatu jalan yang buruk." (QS. Al Israa' [17] : 32)

Islam telah membuat batasan-batasan pergaulan remaja agar terhindar dari perbuatan zina:
a. Laki-laki tidak boleh berdua-duaan dengan perempuan yg bukan mahramnya. Jika laki-laki dan perempuan di tempat yang sepi maka yang ketiga adalah syetan.
b. Laki-laki dan perempuan yang bukan muhrim tidak boleh bersentuhan secara fisik. Saling besentuhan yang dilarang adalah sentuhan yang disengaja dan disertai nafsu birahi. Kecuali bersentuhan yang tidak disengaja dan tidak disertai nafsu.

Perilaku buruk penjerumus zina
Pada awalnya anak yang baik bahkan pembenci perbuatan ziza. Akan tetapi:
1. rasa kecewa yang membara
2. sikap mental tidak sehat yang berkecamuk

Maka berdampak pada:
1.  kegagalan dalam menyerap norma agama dan masyarakat
2. iman semakin berkurang
3. sikap menjaga diri dari dosa mulai hilang
4. tidak punya lagi rasa malu
5. sinar di hati menjadi padam
6. jatuhnya kehormatan dan martabat diri
7. nama baik keluarga menjadi hancur lebur

Peringatan Allah dalam Al Quran
Siapa lagi yang kita takuti kalau bukan Allah. Inilah peringatan-peringatan Allah SWT:
1. “Katakanlah kepada orang laki-laki yang beriman: “Hendaklah mereka menahan pandanganya, dan memelihara kemaluannya; yang demikian itu adalah lebih suci bagi mereka, Sesungguhnya Allah Maha mengetahui apa yang mereka perbuat”. Katakanlah kepada wanita yang beriman: “Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan kemaluannya.” (QS. An Nur: 30-31)

2.  " Dan janganlah kamu mendekati zina; sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji dan suatu jalan yang buruk." (QS. Al Israa' [17] : 32) 

3. " Wanita Hendaklah Meninggalkan Tabarruj Dan hendaklah kamu tetap di rumahmu dan janganlah kamu ber-tabarruj seperti orangorang jahiliyyah pertama.” (QS. Al Ahzab : 33)

4. Hai Nabi, Katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang mukmin: “Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka”. Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak di ganggu.” (QS. Al Ahzab: 59)

5. "Maka janganlah kamu tunduk dalam berbicara sehingga berkeinginanlah orang yang ada penyakit dalam hatinya dan ucapkanlah perkataan yang baik.” (QS. Al Ahzab: 32)

Nasihat Rasulullah dalam Al Hadits
1. "Aku bertanya kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam mengenai pandangan yang tidak di sengaja. Maka beliau memerintahkanku supaya memalingkan pandanganku.” (HR. Muslim no. 2159)

2. "Janganlah salah seorang diantara kalian berduaan dengan seorang wanita (yang bukan mahramnya) karena setan adalah orang ketiganya, maka barangsiapa yang bangga dengan kebaikannya dan sedih dengan keburukannya maka dia adalah seorang yang mukmin.” (HR. Ahmad 1/18)

3. "Sebaik-baik masjid bagi para wanita adalah diam di rumah-rumah mereka.” (HR. Ahmad 6/297)


Nasihat nasihat baik

1. Hendaklah wanita menjalani berbagai adab ketika keluar rumah

a. Tidak memakai harum-haruman ketika keluar rumah
b. Hendaklah wanita benar-benar menutup aurat dengan sempurna ketika memasuki rumah yang terdapat kaum laki-laki
c. Hendaklah wanita berhias diri dengan sifat malu
d. Tidak bercampur baur dengan para pria.

2. Menghindari Jabat Tangan dengan Lawan Jenis (Yang Bukan Mahrom)

a. Bahwa berjabat tangan antara laki-laki dan perempuan itu hanya diperbolehkan apabila tidak disertai dengan syahwat serta aman dari fitnah.
b. Hendaklah berjabat tangan itu sebatas ada kebutuhan saja, yaitu dengan kerabat atau semenda (besan) yang terjadi hubungan yang erat dan akrab diantara mereka; dan tidak baik hal ini diperluas kepada orang lain, demi membendung pintu kerusakan, menjauhi syubhat, mengambil sikap hati-hati, dan meneladani Nabi saw.

3. Wanita hendaknya meninggalkan tutur kata yang mendayu-dayu sehingga tidak berkeinginanlah orang yang ada penyakitnya


Etika Pergaulan yang baik

1. Mengucapkan Salam
2. Meminta Izin orang tua
3. Menghormati yang lebih tua
4. Menyayangi yang lebih muda
5. Bersikap Santun dan Tidak Sombong
6. Berbicara dengan Sopan
7. Tidak saling Menghina
8. Tidak Saling membenci dan Iri Hati
9. Mengisi Waktu luang dengan Kegiatan yang Bermanfaat
10.Mengajak Orang Lain untuk berbuat Kebaikan.

Tidak ada komentar: